Home » » Walcott Akan Bertahan di Arsenal

Walcott Akan Bertahan di Arsenal

Written By Ars Javanica Creative Entertainment on Senin, 31 Desember 2012 | 22.05

Harapan Arsene Wenger untuk mempertahankan Theo Walcott punya peluang besar untuk terwujud. Walcott sudah memberi isyarat dirinya ingin terus berseragam Arsenal.

Kontrak Walcott di Emirates Stadium akan berakhir pada musim panas mendatang. Sejauh ini, pembicaraan soal kontrak baru belum juga tuntas karena kedua belah pihak dilaporkan belum sepakat soal besaran gaji si pemain.

The Sun melaporkan bahwa Walcott meminta gaji 95 ribu poundsterling (sekitar Rp 1,5 miliar) per pekan. Namun, pihak klub saat ini masih bertahan di angka 75 ribu poundsterling (sekitar Rp 1,2 miliar) per pekan.

"Saya yakin bahwa sesuatu akan segera terselesaikan," ujar Walcott.

"Saya selalu bilang bahwa saya ingin bertahan dan saya menikmati bermain untuk tim ini. Sekarang kita lihat saja apa yang akan terjadi," tambah pemain yang mengukir hat-trick saat The Gunners mengalahkan Newcastle United 7-3 ini.

"Saya akan terus bermain dan membiarkan orang-orang yang mewakili saya dan pihak klub berbicara satu sama lain," katanya.
Share this article :

Posting Komentar

 

Copyright © 2013. mivashion - All Rights Reserved

INIEDIA